Bagi Pelaku UMKM, Wakil Ketua DPRD Jabar Dorong Pemprov Punya Program Kredit Tanpa Agunan

Berita29 Dilihat

Bogor, Ruangbogor.id – Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Achmad Ru’yat menghadiri langsung giat pelatihan export bagi para pemuda pelaku UMKM dan ekonomi kreatif Jawa Barat, Sabtu (03/08/2024).

Berlokasi di Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, pelatihan ini berasal dari advokasi Achmad Ru’yat kepada Dispora yang selanjutnya dilaksanakan oleh Yayasan Cihideung Udik Mulai.

Ru’yat menyampaikan studi empirisnya kepada para peserta yang hadir soal perdagangan export berdasarkan pengalamannya ketika berdagang semasa dirinya kuliah di IPB.

“Waktu itu saya berdagang dengan orang Turki, setelah setahun karena merasa ada hal yang janggal, maka saya menyudahi kerjasamanya,” ujarnya.

Selain itu Ru’yat juga mendesak Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk menciptakan program kredit tanpa agunan bagi para pelaku UMKM di Jawa Barat karena banyaknya keluhan soal permodalan.

“Intinya, bagaimana para pengusaha UMKM ini bisa diberikan ruang dan akses kepada program pembiayaan yang tidak memberatkan,” kata Ru’yat.

“Kadang program pinjaman pemerintah itu meminta jaminan, tapi untuk UMKM harapan kami agar ada program pembiayaan kredit usaha kecil yang bisa diakses tanpa agunan,” tandasnya.

Kepala seksi (Kasi) Ekbang

Kecamatan Ciampea yaitu Bendi mengapresiasi kehadiran Achmad Ru’yat pada gelaran acara tersebut.

“Data di wilayah kami menunjukan pak, ada 13 desa, database kami yang berasal dari BPS, ada 16 ribu pelaku UMKM namun jika ditelusuri secara riil saat ini ada 11 ribuan UMKM di Ciampea,” ucap Bendi.

“Potensi kami cukup banyak pak, salah satunya pengrajin tas, kalau dilihat di Shopee itu namanya versi KW terbaik, maka dari itu kehadiran pak Ru’yat disini mohon bantuannya kedepan pak khusus untuk UMKM,” imbuh Bendi.

Dirinya berharap, komoditi tas yang menjadi ciri khas produksi Kecamatan Ciampea juga bisa menjadi komoditas export kedepannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *